ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN NASABAH ASURANSI DI PT. ASURANSI BUMIPUTERA MUDA 1967 ( BUMIDA ) SURABAYA
Abstract
ABSTRAK  ENY SULISTYOWATI, 2018 . “ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN NASABAH ASURANSI DI PT. ASURANSI BUMIPUTERA MUDA 1967 ( BUMIDA ) SURABAYAâ€Â Kata kunci                  : kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance),perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability), untuk kepuasan nasabah di PT. Asuransi Bumiputera muda 1967 ( Bumida ) Surabaya Penelitian ini melakukan analisis beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kepuasan konsumen PT. Asuransi Bumiputera muda 1967 (Bumida) Surabaya. Tujuan penelitian yang akan dicapai dari penelitian ini : (1) Untuk menganalisis dan membuktikan pengaruh faktor-faktor dimensi kepuasan nasabah yang terdiri atas kemampuan (ability) , sikap (attitude) , penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability) secara parsial terhadap kepuasan nasabah Asuransi di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y). (2) Untuk menganalisis dan membuktikan pengaruh faktor – faktor, kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability) secara bersama – sama terhadap kepuasan Nasabah di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y), (3) Untuk menganalisis dan membuktikan manakah diantara faktor – factor kemampuan (ability), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability) yang mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan nasabah Asuransi di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y)Populasi dalam penelitian ini adalah semua nasabah di PT. Asuransi Bumida Surabaya sebanyak 100 orang. Besarnya sampel ditentukan sebanyak 100% dari populasi total sehingga besarnya sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 orang yang ditetapkan dengan teknik simple random sampling atau sampling acak sederhana. Dalam penelitian ini digunakan model analisis regresi linier berganda. Model ini dipilih karena ingin mengetahui seberapa besar pengaruh variable bebas terhadap kepuasan Nasabah Asuransi pada PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y) secara serempak maupun secara parsial.Kesimpulan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : (1) faktor – factor kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability) secara serempak mempunyai pengaruh signifikan terhadap kepuasan Nasabah Asuransi di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y), (2) Seluruh faktor – faktor kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), tanggungjawab (accountability) secara parsial mempunyai pengaruh yang bermakna terhadap kepuasan Nasabah di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y), (3) Faktor yang mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan nasabah Asuransi di PT. Asuransi Bumida Surabaya (Y) adalah tindakan (action)Downloads
Published
2019-08-21
How to Cite
sulistyowati, eny. (2019). ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN NASABAH ASURANSI DI PT. ASURANSI BUMIPUTERA MUDA 1967 ( BUMIDA ) SURABAYA. Yos Soedarso Economic Journal (YEJ), 1(2), 15–36. Retrieved from https://ejurnal.uniyos.ac.id/index.php/ysej-server/article/view/yej1203
Issue
Section
Original Research